pmiirasya.com – Komisariat PMII UIN Walisongo Semarang adakan forum diskusi lingkar gerakan yang diadakan di depan gerbang aspirasi kampus 3 UIN Semarang. (2/2)

acara ini diadakan dengan tujuan sebagai bahan evaluasi dari seluruh kader PMII Walisongo di Lingkungan Komisariat UIN Walisongo Semarang.

Habby Lutfy Ulul Arham salah satu inisiator lingkar gerakan mengatakan bahwa komisariat akan menampung seluruh aspirasi dan masukan dari seluruh kader kepada komisariat dengan tujuan kemaslahatan bersama.

“Tujuan lingkar gerakan ini digelar pertama agar kader PMII walisongo bisa menjalin silaturhami melalui forum ini. kedua di mana di forum ini akan membahas kendala di setiap rayon mulai dari kaderisasi, keilmuan kader, dan juga lainya untuk di sampaikan kepada pengurus komisariat ” paparnya saat di wawancarai tim redaksi.

Tak hanya membahas di setiap rayon yang dibahas di forum tersebut. rencananya, dari setiap aspirasi dan masukan yang ada di setiap undangan pengurus rayon, akan ambil titik temu bersama.

“Rencananya juga akan mengambil titik temu terakhir dan juga kami ringkas melalui kami buatkan buku saku yang menjadi pedoman untuk pengurus-pengurus rayon kedepan”. Imbuh demisioner ketua rayon syari’ah tersebut.

Banyak yang dipaparkan dari perwakilan pengurus rayon atau kader 2018. Salah satunya adalah Ita pengurus rayon ushuluddin yang hadir di acara tersebut, mengataka bahwa kader sekarang kurangnya kependidikan. Kurangnya keilmuan yang subtansial.

“Benar yang dikatakan teman saya dari Rayon Syari’ah tadi (yang enggan di sebutkan namanya), itulah kader sekarang kurangnya kependidikan. Mereka hanya dituntut ikut dalam acara seremonial tanpa pendidikan yang mumpuni untuk menambah kualitas idealisme mereka ”. Tegasnya saat berargumen di forum tersebut.

berharap forum ini menjadi forum yang bisa mengambil titik temu diambil keputusan yang mampu menambah kualitas kader PMII Walisongo Semarang.

Rencananya di akhir acara tersebut, forum menyepakati bahwa lingkar gerakan akan diadakan setiap 2 minggu sekali di hari jumat sore. (Redaksi)